Panduan Pemula | Bagaimana Cara Menukar Item di Ragnarok Origin Global?

Bagaimana Cara Menukar Item di Ragnarok Origin Global

Para petualang kini bisa mengunduh dan menikmati main Ragnarok Origin Global. Dalam perjalanan main RO, kalian perlu memiliki pemahaman dasar soal Ragnarok Origin Global Trade Systems. Artikel ini memberikan ulasan soal berbagai sistem jual beli yang terdapat dalam mobile game yang sedang populer, Ragnarok Origin Global. 

Mari mengulik lebih dalam soal seluk-beluk Market Trade System, Stall Trade System, dan Auction Trade System di Ragnarok Origin Global. Kombinasi tiga perdagangan ini menawarkan sistem yang komprehensif dan dinamis di dalam game.

Market Trade System  (Sistem Perdagangan Pasar)

Zeny adalah nama mata uang di Ragnarok Origin Global. Pada saat para petualang menjual kembali barang yang dibeli dari Market, harga biasanya akan lebih rendah, tergantung pada jenis barang.

Daftar item yang dapat dijual kembali di Market, antara lain: perlengkapan, kartu, aksesori, tunggangan, dan lainnya. Item-item ini dapat diperbarui setiap hari pada pukul 12:00, 16:00, dan 20:00. Perlu diperhatikan bahwa item tidak dapat dibeli atau dijual dalam waktu 5 menit sebelum dan sesudah waktu Refresh.

Stall Trade System (Sistem Perdagangan Kios)

Selain Zeny, ada juga mata uang dalam game yang disebut Eden Coins, dan bisa digunakan untuk berbelanja di Stall. Bahan kerajinan dan produk Profesi dapat diperdagangkan di sini. Berbeda dengan Market di Ragnarok Origin Global Trade Systems, tidak lebih dari sepuluh item yang bisa ditawarkan di Stall.

Satu-satunya solusi adalah membelanjakan Nyan Berries untuk membuka lebih banyak slot penawaran. Untuk melakukan prosesi ini, dikenakan biaya mulai dari 10 Koin Eden hingga 5.000.000 Koin Eden. 

Biaya tambahan sebesar 7% akan dikenakan untuk membuat penawaran barang yang hanya berlaku untuk jangka waktu terbatas. Menjual ulang barang yang belum laku setelah periode penawaran berakhir, akan dikenakan biaya 7% lagi. Jika petualang tidak tahu tentang item perdagangan, sistem telah menyediakan harga yang disarankan untuk setiap item. 

Auction Trade System (Sistem Perdagangan Lelang)

Ragnarok Origin Global menawarkan beberapa tipe sistem Auction, termasuk Guild Auction, World Auction, Event Auction, dan Holiday Auction. Guild Auction menampilkan barang dagangan yang diperoleh dari acara Guild, dan akan tersedia setelah selesainya acara tersebut. Selama waktu ini, semua anggota Guild dapat menawar item yang terdaftar.

Ragnarok Origin Global

Setelah Guild Auction selesai, peserta dapat menerima dividen di halaman Auction Dividends, dengan jumlah dividen sebanding dengan jumlah transaksi yang diselesaikan selama lelang. Setiap peserta berhak menerima hingga 2% dari total dividen, dan dividen yang tidak diklaim akan dikirimkan melalui pos pada hari berikutnya.

Barang dagangan yang tidak terjual dari Guild Auction akan dipindahkan ke World Auction, di mana pemain dari seluruh server diundang untuk berpartisipasi. World Auction berakhir sebelum pukul 18:00 keesokan harinya.

Selain Guild Auction dan World Auction, Event Auction dan Holiday Auction hanya tersedia selama perayaan tertentu, dengan semua pemain di server dapat berpartisipasi. Penting untuk dicatat bahwa pemain dapat bergabung dalam Guild Auction 30 menit setelah menjadi anggota Guild.

Kesimpulannya, Ragnarok Origin Global Trade Systems yang beragam memberikan banyak pilihan bagi pemain untuk melakukan perdagangan dan memperoleh item penting. Selain gameplay, alur cerita dan tampilan visual menakjubkan membuat Ragnarok Origin Global menjadi pilihan tepat bagi para gamer mobile yang mencari petualangan unik.

Ragnarok Origin Global