Panduan Event Season Terbaru Di Ragnarok X Next Generation 2023

Baru-baru ini, Ragnarok X Next Generation (ROX) telah merilis Event Season terbaru yang ditunggu-tunggu. Tema event Season kali ini berfokus pada elemen api, dimana kalian akan bertualang di dalam Season Instance (lokasi baru) dengan kobaran api dan udara yang sangat terik dan panas, serta bertempur melawan monster-monster mutan dan bos.

Namun, Event Season ini akan memakan waktu cukup banyak, karena mengumpulkan hadiah/reward kosmetik eksklusif dari event membutuhkan misi-misi yang harus diselesaikan dalam beberapa tahapan pada Season Pass. Di samping itu, pemain juga harus mengumpulkan Fragment dalam jumlah besar yang tentu saja akan menuntut alokasi waktu cukup banyak (Grinding dalam waktu relatif lama)

Panduan Event Season Terbaru Di Ragnarok X Next Generation 2023

Perkenalan Singkat Mengenai Season Pass di ROX

Season Pass terbaru ini dapat kalian temukan di bagian menu Kingdom Pass. Perlu dicatat, Season Pass di Ragnarok X Next Generation terhubung pada Event Season terkini, tapi fitur dan reward-nya hanya berlaku pada sistem Kingdom Pass,

Setelah pembelian Season Pass yang dibanderol dengan harga sekitar IDR 600.000 maka Kingdom Pass akan aktif secara otomatis dalam fitur “Glory Pass”, yang akan berjalan selama periode 4 bulan berturut-turut. Jadi dengan hitungan sederhana, setiap bulannya biaya yang dihabiskan adalah sekitar IDR 150.000, dengan pertimbangan harga dari Glory Pass itu sendiri adalah 4.888 Diamond (PHP 150.000)

Ringkasan Season Instance dan Blazing Rune di ROX

Untuk berpartisipasi dalam Season Instance di Ragnarok X Next Generation, pemain harus memiliki satu unit Blazing Rune. Penting diingat, map eksklusif untuk season ini hanya terbatas untuk Pyramid atau Demon Castle saja. Selain itu, perlu disimak baik-baik bahwa hanya Party Member yang sudah memakai Blazing Rune saja yang berhak mendapatkan Drop Reward, dengan salah satu hadiahnya yang paling dicari-cari, yaitu Fragment dari Frenzy Firestone.

Untuk mendapatkan sebuah Frenzy Firestone utuh dari Ragnarok X Next Generation, pemain harus mengikuti proses synthesis berikut: Untuk menghasilkan 1 Fire Boulder Crystal dibutuhkan 50 keping Fire Boulder Fragment. Selanjutnya, untuk memproduksi sebongkah Frenzy Firestone utuh dibutuhkan 20 Fire Boulder Crystal. Jadi, pemain harus mengumpulkan total sebanyak 1.000 keping Fire Boulder Fragment untuk mendapatkan sebuah Frenzy Firestone utuh.

Perlu diketahui, pemain dapat mengumpulkan rata-rata 240 hingga 300 keping Fragment per sekali main di Season Instance, tergantung dari perolehan skor total yang ditentukan dari beberapa faktor, seperti jumlah Death (mati) atau total Damage (kerusakan) yang dihasilkan. Untuk mendapatkan skor tertinggi SSS, dibutuhkan setidaknya skor Damage sebanyak 3,280 Triliun, dan jumlah Death hanya 1 untuk mendapatkan reward terbaik yaitu 300 keping Fragment.

Season Quest

Season Quest kembali hadir dengan tahapan sebanyak 100 level, dengan setiap levelnya yang akan memberikan pemain hadiah. Diantara Season Reward tersebut adalah Fanatical Flame Profile Frame, Starshard Shroud, dan akses untuk membeli Flame Warp dan Tail pada Season Store NPC. Untuk mendapat semua Reward yang tersedia pada Season ini, pemain wajib menyelesaikan semua tahapan sebanyak 100 level. Setiap level menghabiskan 500 poin Season, jadi pemain akan mengumpulkan 50.000 poin Season untuk membuka semua Reward.

Misi harian (Daily) dapat pemain selesaikan dalam 3 Quest, sementara dua Quest tambahan lainnya berkaitan dengan misi untuk berburu Mutant Monster di Ragnarok X Next Generation.

Panduan Event Season Terbaru Di Ragnarok X Next Generation 2023

Mutant Monsters / MVP / Minis Quest

Untuk menemukan monster mutan ini, lokasi map harus dalam kondisi cuaca Scorching (terik). Pemain dapat mencari kondisi lokasi tersebut dalam peta dengan membuka World Map, lalu carilah ikon api di atas setiap lokasi. Dalam contoh peta di bawah ini, kalian akan menemukan Glast Heim, dan Payon West dengan ikon api di atasnya. Di sinilah lokasi para monster mutan akan muncul, sementara MVP/Mini akan muncul pada map mereka sendiri jika dalam kondisi cuaca Scorching. 

Untuk berburu monster mutan, pemain cukup masuk mode AFK-Battle sampai kondisi cuaca Scorching menghilang. Rekomendasinya, kalian dapat membuat Grup/Party dengan pemain lainnya untuk menyebar di titik-titik lokasi tertentu untuk membasmi monster secepat dan sebanyak mungkin di Ragnarok X Next Generation. Tunggu sampai monster mutan muncul secara acak di lokasi, lalu habisi. Hanya anggota grup/party yang telah melakukan Last Hit ke monster mutan/MVP/Mini yang akan dihitung sebagai 1 Kill.

Performa dan kompatibilitas dari Android Emulator akan bergantung dari konfigurasi pengaturan Hardware dan Software suatu unit komputer. Namun, ada satu solusi efektif untuk mempermudah masalah tersebut, yaitu dengan menggunakan Android Emulator seperti Redfinger Cloud Phone. Dengan membeli Plan sesuai kebutuhan, pemain dapat bermain Ragnarok X Next Generation dengan mulus tanpa hambatan, apapun spesifikasi perangkat mereka, bahkan meski spesifikasi Hardware-nya masih rendah. Ikuti langkah-langkah yang telah kami sebutkan dalam artikel ini untuk mempermudah permainan Ragnarok X Next Generation dengan Android Emulator.

Redfinger Cloud Phone